Soppeng (MNC), Andi Mapparemma yang berpasangan Dr Hj Andi Adawiah gencar melakukan pergerakan untuk meraih kemenangan di Pilkada Soppeng 2024. Rabu (18/9/2024).
Dibeberapa wilayah dalam kunjungannya, bakal Calon Bupati Soppeng ini menyampaikan sedikitnya 2 program unggulan jika kelak diamanahkan oleh masyarakat untuk memimpin di Bumi Latemmamala.
Salah satu yang menjadi perhatiannya selama ini yakni warga soppeng yang sakit dan di rujuk ke Rumah Sakit yang ada di kota makassar.
Terkait hal itu, Andi Mapparemma dibeberapa kesempatan menegaskan bahwa dirinya jika memimpin Soppeng akan membangun rumah singgah bagi keluarga pasien.
"Jadi keluarga pasien tidak lagi harus mencari rumah keluarga, nanti akan disediakan rumah singgah oleh pemerintah daerah kelak, katanya.
Selain itu, Progam Asuransi gagal panen bagi petani juga akan diluncurkan saat menjadi Bupati Soppeng ke depan, terangnya.
Andi Mapparemma menuturkan bahwa ketika petani mengalami gagal panen maka pemerintah akan bayarkan, jadi asuransi ini nantinya mengclaim total kerugian petani sehingga dapat menutupi kerugian dan mempunyai nilai lebih dan bisa mulai bertani kembali, tandasnya.
(Red)